Guru SMA N 11 Palembang berhasil meraih Juara I Lomba Senam Poco Poco Kreasi Tingkat Propinsi Sum-sel dengan kategori D usia 17-45 Tahun. Kegiatan lomba senam ini diselenggarakan oleh Dispora Provinsi Sumatera Selatan, Prestasi yang membanggakan ini berkat kerja keras dan kesungguhan tim guru SMA N 11 Palembang dalam berlatih selama ini. Kegiatan lomba senam poco-poco ini diselenggarakan di Griya Agung Palembang, Minggu (31/10).

Kegiatan Lomba ini sepenuhnya diinisiasi oleh Feby Deru, dengan tujuan agar masyarakat Sumsel paham akan pentingnya olahraga bagi kesehatan tubuh. Hal tersebut dijelaskan oleh Ketua Panitia Lomba Senam, Weni Ramdiastuti pada sambutannya.

Sementara itu, Feby Deru mengharapkan agar kegiatan Lomba Senam Poco – Poco Kreasi Sumatera Selatan dapat dilaksanakan dan menjadi agenda tahunan Pemprov. Sumsel

Ia juga menjelaskan bahwa kegiatan lomba yang diselenggarakan didasari juga dengan niat untuk mengangkat senam poco – poco kreasi Sumsel agar lebih dikenal pada tingkat nasional dengan berbagai gerakan senam yang menampilkan kearifan lokal.

“Melalui lomba ini diharapkan nantinya sumsel dapat memiliki gerakan senam poco – poco yang memiliki gerakan khas dengan menampilkan kearifan lokal yang dikenal ditingkat nasional”, ucapnya.

Sementara itu, Asisten Deputi Olahraga Kreasi Kementerian Olahraga, Drs. Maifrizon, M.Si menyampaikan apresiasinya terhadap Ketua TP PKK Prov. Sumsel yang telah melaksanakan kegiatan tersebut,

“Dimana melalui kegiatan ini telah mengajak masyarakat untuk tetap berolahraga yang merupakan salah satu cara dalam menjaga imun tubuh dan kesehatan jasmani,” ungkapnya.

Turut hadir Ketua KORMI yang juga Korwil ICSB Prov. Sumsel, Samantha Tivani, Ketua Umum Persani Prov. Sumsel, Dr. Sunda Arina, Kasat Pol PP Prov. Sumsel,M. Aris Saputra, S.Sos, M.Si

Leave a Comment